Senin, 23 November 2015

Nikmatnya Minum Yoghurt




Yoghurt dapat dibuat dari susu apa saja, termasuk sari kacang kedelai. Produksi modern saat ini didominasi susu sapi. Fermentasi gula susu (laktosa) menghasilkan asam laktat yang berperan dalam protein susu untuk menghasilkan tekstur seperti gel dan aroma unik pada yoghurt. Yoghurt tersedia dalam beraneka macam rasa, rasa alami, rasa buah, rasa vanilla, atau rasa cokelat juga populer. 

Kata yoghurt berasal dari bahasa Turki yoğurt (pengucapan: [jɔˈurt]) diambil dari kata sifat ‘yoğun’, yang berarti “padat” dan “tebal”, atau dari kata kerja yoğurmak, yang berarti “memijat” dan kemungkinan berarti “membuat padat” aslinya. 

Yoghurt dibuat dengan memasukkan bakteri spesifik ke dalam susu di bawah temperatur yang dikontrol dan kondisi lingkungan, terutama dalam produksi industri. Bakteri merombak gula susu alami dan melepaskan asam laktat sebagai produk sisa. Keasaman meningkat menyebabkan protein susu untuk membuatnya padat. Keasaman meningkat (pH=4-5) juga menghindari proliferasi bakteri patogen yang potensial. Di Amerika Serikat, untuk dinamai yoghurt, produk harus berisi bakteri Streptococcus salivarius subsp. thermophilus dan Lactobacillus delbrueckii subsp. bulgaricus. 

Set yogurt dengan varian rasa sweet plain dan strawberry, volume 400 mL. Teksturnya kental, rasa creamy. Bahan utamanya susu murni dan kultur bakteri, tanpa penambahan bahan pengental (seperti pectin, skim milk, dll) dan juga tanpa penambahan air. Rasa asamnya pas di lidah, tidak menyengat.
Mengandung bakteri yang berguna untuk kesehatan :
a.    Streptococcus thermophilus
b.    Lactobacillus acidophilus
c.    Lactobacillus bulgaricus
d.    Bifido bacteria
Khasiat :
a)    Membantu menurunkan kolesterol
b)    Mencegah sembelit, diare, kanker, hipertensi, dan menormalkan komposisi bakteri saluran pencernaan
c)    Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
d)    Dapat membantu mengatasi laktose intoleran 

Pengiriman dapat dilakukan via gojek untuk area bogor, depok, jakarta timur, dan jakarta selatan. Bisa ambil sendiri di lokasi di wilayah perbatasan depok-cibinong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar