Rabu, 21 Oktober 2015

Masa Pubertas Remaja



 

Remaja dan orang dewasa tidak bisa dipisahkan dari jerawat karena beberapa faktor tertentu. Acne adalah sebutan jerawat dalam bahasa inggris yang merupakan masalah klasik kulit wajah (dahi, hidung, dan pipi) meskipun terkadang dapat bisa ditemukan di leher dan bahu dada atau punggung.
Pada masa pubertas , kelenjar sebasea ini memang lebih aktif dan bisa menghasilkan minyak yang berlebihan juga. Minyak yang biasanya sering mengering, mengelupas, dan kemudian bakteri menjadi berkumpul di dalam pori-pori kulit dan akhinrya membentuk komedo. Komedo inilah yang menyebabkan tersumbatnya aliran minyak dari selubung akar ramut atau folikel ke pori-pori. 

Penyebab Jerawat Membandel diantaranya:
Hormonal, menjadi masalah besar pada usia remaja. Pada umumnya jerawat dimulai pada usia 10 hingga 15 tahun dan akan hilang memasuki usia 25 tahun, namun pada sekitar 7% orang, jerawat berlanjut hingga usia 40 tahun, bahkan 50 tahun. 

Penyebab jerawat membandel bisa juga disebutkan untuk orang yang malas keramas dan membersihkan rambutnya. Jika memiliki minyak berlebih, maka minyak tersebut akan mengalir ke bagian wajah dan bercampur dengan debu, kotoran ataupun bakteri, yang pada  akhirnya  menyebabkan penyumbatan pada pori-pori kulit anda sehingga akan  muncul adanya jerawat
Alergi minuman atau makanan bisa menyebabkan penyebab jerawat seperti susu, makanan laut atau (seafood). Makanan dengan kandungan karbohidrat yang tinggi, vitamin A tinggi dan vitamin E yang rendah. 

Dalam mengatasi masalah jerawat, jangan pernah memencet jerawat  karena bisa memicu terjadinya kerusakan pada kulit. Kulit yang rusak biasanya cenderung akan meninggalkan bekas luka yang awet atau permanen pada wajah.
Beberapa cara untuk mencegah terjadinya jerawat:
  Perbanyak minum air putih
  Banyak mengonsumsi makanan segar dan alami
  Hindari makanan yang mengandung bahan pengawet
  Olahraga secara teratur
  Hindari alkohol dan rokok
  Gunakan sabun pencuci wajah yang sesuai dengan jenis kulit
  Jangan menggunakan make up yang berlebihan. (dr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar